Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Barat - Persyarikatan Muhammadiyah

 Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Barat
.: Home > Berita > Kunjungan Silaturrahim Ketua MPR RI (DR.H. Zulkifli Hasan) Dengan Warga Muhammadiyah di Sulawesi Barat

Homepage

Kunjungan Silaturrahim Ketua MPR RI (DR.H. Zulkifli Hasan) Dengan Warga Muhammadiyah di Sulawesi Barat

Sabtu, 25-02-2016
Dibaca: 981

Mamuju - Jum'at, 19/2/2016. Ketua MPR RI, Dr.H. Zulkifli Hasan, SE.,MM  melakukan kunjungan silaturrahim dengan  PWM Sulbar, PDM Mamuju, Ortom, Amal Usaha Muhammadiyah, warga dan simpatisan  Muhammadiyah Se Sulawesi Barat  di mamuju yang didampingi oleh Gubernur Sulawesi Barat  Ir. H. Anwar Adnan Saleh bertempat di Masjid Fastabikhul Kaherat Muhammadiyah / Gedung Dakwah Pusat Muhammadiyah  Jl. Soekarno-Hatta No. 81 Mamuju pada hari Jum'at ba'da sholat asyar berlangsung dalam suasana kekeluargaan. 

Kunjungan Ketua MPR RI  Zulkifli Hasan selain dalam bentuk silaturrahim juga ingin berdiskusi dengan tokoh-tokoh Muhammadiyah Se-Sulawesi Barat seputar perkembangan dan isu terkini. Kata Ketua MPR RI, ia bangga menjadi bagian dari persyarikatan ini dan berharap silaturrahim dan saling memberi perhatian dapat terus ditingkatkan karena demikianlah sebagai seorang muslim yang diajarkan dalam Islam, bahkan beliau teringat akan pesan orangtua agar dapat membantu, maka wajar kalau berkunjung ke Daerah-Daerah di Indonesia yang tidak pernah dilupakan adalah mengunjungi untuk bersilaturrahim dengan pimpinan Muhammadiyah.

Sebagai kader persyarikayan, Zulkifli Hasan juga berharap agar semua kader Muhammadiyah, baik yang duduk di eksekutif dan legislatif dapat memelihara silaturrahim agar gerakan persyarikatan dalam semua aspek dapat lebih berkembang. PWM Sul-Bar yang dihadiri langsung oleh Ketua PWM  periode 2010-2015 (Drs. H.M. Yusuf Tuali) juga  Ketua & Sekretaris Pwm Sul-Bar periode 2015-2020 (Wahyun Mawardi, S.Ag.,M.Pd & H. Ismail Ibrahim) dan anggota PWM yang lain, serta jajaran PDM Mamuju  hadir Ketua Lembaga Hikmah dan Kebijakan publik PWM Sul-Bar (Drs. H. Harun  dan Sekretaris Husain Bande). Ketua PWM Sul-Bar dalam sambutannya menjelaskan perkembangan Muhammadiyah di Kota Mamuju saat ini dalam taraf pembangunan Gedung Dakwah Muhammadiyah yang pembangunannya sedang dalam taraf penyelesaian , beliau membacakan firman Allah QS. Ath-Talaq ayat 2-3 yang berbunyi:

“Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan Mengadakan baginya jalan keluar. dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.”  dan dengan kedatangan dua orang pejabat  Insya Allah dalam waktu tidak lama Gedung Dakwah Muhammadiyah tingkat tiga ini akan segera selesai. Amiiin (By Ismail).

 


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website